Senin, 07 Februari 2011

PEMENANG LOMBA FOTOGRAFI HOLOGRAPHTION

Lomba fotografi Holographtion : Pinhole Workshop and Photography Competition telah usai dilaksanakan. Bertempat di Jl. Pemalang No 25, Antapani Kidul, Bandung, proses penjurian pun telah sukses dilangsungkan pada hari Rabu, 26 Januari 2011. Hadir sebagai juri yaitu Riza Marlon (Fotografer Wildlife Indonesia dan penulis buku 'Living Treasures of Indonesia'), Dudi Sugandi (Editor foto Pikiran Rakyat) dan Deni Sugandi (Ketua Komunitas Lubang Jarum Bandung). Dari total 48 karya yang masuk, dipilih 10 karya yang berhak dipamerkan saat Workshop Kamera Lubang Jarum, Sabtu 5 Febuari 2011.

Ditanya disela-sela penjurian, Deni Sugandi mengungkapkan bahwa ada 2 aspek yang umumnya dinilai dalam proses penjurian, yakni kesamaan tema dan teknik foto. "Banyak karya yang masuk yang memiliki teknik foto yang sangat baik, sayang kurang sesuai dengan tema yang diusung panitia, yaitu Simbiosis"

"Kami berusaha memilih yang terbaik dari yang disajikan," ujar Dudi Sugandi yang mengaku agak sulit menentukan Sang Pemenang karena menurutnya tema simbiosis cukup sulit diartikan. "Saya tahunya simbiosis itu yang mutualisme, yang sama-sama untung. Ternyata masih banyak jenis simbiosis yang lain,"

Berbeda dengan Dudi Sugandi, Riza Marlon atau yang biasa disapa om Cha-cha ini mengaku senang sekali bisa terlibat dalam lomba foto yang mengusung tema lingkungan ini. "Saya pikir lomba ini patut diteruskan di tahun-tahun berikutnya, mengingat dewasa ini jarang orang yang tertarik dengan lingkungan. Menurut saya, sumber daya alam di Indonesia ini sangat berpotensi untuk diabadikan, salah satunya melalui fotografi, bukan malah disalahgunakan oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab."

Banyak pesan yang disampaikan oleh para Juri terkait dengan lomba fotografi Holographtion ini. Ketiganya berharap bahwa lomba ini akan terus dilanjutkan di tahun-tahun berikutnya. Sama halnya dengan mereka, kami pun selaku panitia juga sangat berharap lomba ini dapat diteruskan. Selain itu kami mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam lomba fotografi Holographtion ini, termasuk kepada peserta yang telah berani mengikuti lomba ini. Kalah menang itu biasa, yang penting pengalamannya yang tidak terbayar oleh apapun. Selamat kepada para pemenang! Sampai jumpa tahun depan! (tsy)


Juara I
Fotografer : Dadan Ramdani
Asal          : Balikpapan
Judul foto  : Pergi Ah















Juara II
Fotografer : Meryam Zahida
Asal          : Jakarta
Judul foto  : Terjebak












Juara III
Fotografer : Anthony YM Tumimor
Asal           : Salatiga
Judul foto   : Di Ujung Penantian

Hadiah akan diantar ke alamat masing-masing paling lambat 1 (satu) bulan CAP POS.

Sertifikat bisa diambil Senin s/d Jumat pada jam kerja di Sekretariat Himbio Unpad di Jl. Raya Sumedang Km 21 Jatinangor, Sumedang (Gedung D2 Biologi Universitas Padjadjaran Jatinangor)
atau via e-mail dengan menghubungi Contact Person (CP) terlebih dahulu.

CP : Tasya 085697103356
        Tia 081394217966

Artikel terkait :
Workshop Kamera Lubang Jarum Holographtion oleh Humas Unpad
http://www.unpad.ac.id/archives/39124

Jumat, 14 Januari 2011

LOMBA FOTOGRAFI HOLOGRAPHTION DIPERPANJANG!

Buat kamu yang belum sempat kirim foto atau hunting gambar karena kekurangan waktu, jangan kuatir!
Lomba fotografi HOLOGRAPHTION diperpanjang hingga 23 Januari 2011*!
So.. tunggu apa lagi! Cepat hunting fotomu dan kirim karyamu ke Jalan Semarang, No. 4 RT 003/RW 011, Antapani Kidul, Bandung 40291.
Siapa tahu kamu pemenang lomba yang kami cari!


*Hanya berlaku untuk mereka yang mau mengirim langsung ke alamat yang tertera di atas (tidak melalui kiriman pos atau paket lainnya)

Senin, 10 Januari 2011

HOLOGRAPHTION : PINHOLE'S WORKSHOP AND PHOTOGRAPHY COMPETITION. Kenali Duniamu dari Lubang Sekecil Jarum.

HOLOGRAPHTION :
PINHOLE’S WORKSHOP AND PHOTOGRAPHY COMPETITION
Kenali Duniamu dari Lubang Sekecil Jarum

Dalam rangka Dies Natalis yang ke-50, Himpunan Mahasiswa Biologi Unpad dan Komunitas Lubang Jarum Bandung mempersembahkan HOLOGRAPHTION : Pinhole’s Workshop and Photograpy Competition. Sebuah ajang fotografi kamera lubang jarum yang akan diselenggarakan pada hari Sabtu, 5 Febuari 2011 bertempat di Gedung Kwarcab Kabupaten Bandung Jl. R.E Martadinata Gedung Pramuka No 157 Bandung. Menghadirkan Ray Bachtiar Drajat (Pendiri Komunitas Lubang Jarum Indonesia) dan Deni Sugandi (Ketua Komunitas Lubang Jarum Bandung).

Komunitas Lubang Jarum sudah cukup lama beredar di Tanah Air. Sang penggagas, fotografer kawakan Ray Bachtiar Drajat, telah sejak tahun 2002 menularkan virus kamera lubang jarum –di luar negeri dikenal dengan sebutan pinhole camera- ke seantero negeri. Berawal dari kecintaannya pada dunia fotografi, Ray melirik kamera lubang jarum karena mewakili sebuah proses panjang yang merangkum semua aspek fotografi.

Saya melihat di era serba digital ini membuat orang menyukai fotografi secara instan. Fotografi itu adalah sebuah proses merekam cahaya, diharapkan dengan mengerti proses itu akan semakin menambah kecintaan kita pada fotografi. Proses inilah yang membuat kita belajar dan tidak serta merta tahu hasilnya saja,” ujar penggiat fotografi yang pernah bekerja di beberapa majalah terbitan Ibukota ini.

Dengan mempelajari kamera lubang jarum setidaknya kita akan mengetahui proses panjang dibalik terciptanya sebuah gambar yang indah. Selain itu, kita tentu saja berperan aktif mengurangi limbah buang berupa kaleng dan kardus bekas. Atas dasar itu maka Himpunan Mahasiswa Biologi Unpad bekerjasama dengan Komunitas Lubang Jarum Bandung mengusung acara workshop atau pelatihan kamera lubang jarum ini. Di sini kita akan bersama-sama belajar merakit kamera, mengambil gambar, hingga proses pencucian.

Siapa pun memiliki kesempatan menjadi fotografer lubang jarum. Melalui Holographtion : Pinhole’s Workshop and Photography Competition ini, Himpunan Mahasiswa Biologi Unpad berusaha menjembatani kesempatan itu. Marilah menjadi bagian dari Komunitas Lubang Jarum dengan mengikuti Workshop Holographtion : Pinhole’s Workshop and Photography Competition. TERBATAS hanya untuk 75 orang, Terbuka untuk mahasiswa dan umum. HTM Rp 55.000,-, fasilitas (kaos *, sertifikat, coffee break, lunch, workshop kit). CP : Tasya 085697103356 atau Genis 085692645060.

More info please visit Us :
Blog : http://holographtion.blogspot.com
(TSY)

* Untuk 50 orang pendaftar pertama